Penurunan Nilai Half Cell Potential Beton dengan Bahan Tambah FlyAsh dan Ca(C18H35O2)2

Agus Maryoto(1*)

(1) Prodi Teknik Sipil Universitas Jenderal Soedirman
(*) Corresponding Author

Abstract

Serangan korosi pada tulangan baja di dalam beton bertulang dapat diinisiasi oleh ion klorida. Semakin banyak ion klorida yang meresap ke dalam beton, laju korosi pada beton bertulang semakin tinggi. Tingkat Ke-potensi-an korosi ini bisa diukur dengan melakukan uji half cell potential. Fly ash merupakan bahan yang mempunyai butir lebih halus dibanding semen mampu memperkecil diameter kapiler beton. Sementara itu senyawa stearate bila diaplikasikan pada beton mampu meningkatkan ke-hydrophobic-an beton. Studi ini meneliti tentang pengaruh penggunaan fly ash dan calcium sterarate / Ca(C18H35O2)2 pada beton. Investigasi ini menggunakan benda uji balok beton bertulang ukuran 11.4 x 15.2 x 28.0 cm sebanyak 15 buah. Baja tulangan yang digunakan merupakan baja ulir diameter 16 mm. Dua buah tulangan dalam balok beton bertulang yang terletak dibawah berfungsi sebagai katoda dan satu buah tulangan yang terletak di atas berfungsi sebagai anoda. Hasil uji half cell potential menunjukkan bahwa beton dengan kandungan fly ash dan calcium stearate dapat menurunkan tingkat kepotensian beton dari serangan korosi. 

Keywords

korosi, beton bertulang, kapiler, half cell potential

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.